GIGABYTE Luncurkan Tablet S1082

| Minggu, 23 Desember 2012
GIGABYTE Luncurkan Tablet S1082
GIGABYTE, sebuah perusahaan yang namanya sudah tak asing lagi dalam industri motherboard, graphic card dan periferal komputer lainnya, baru saja mengumumkan sebuah tablet yang telah dilengkapi dengan OS terbaru, Windows 8. Tablet yang bertajuk S1082 ini memiliki fitur berupa touchscreen serta dilengkapi dengan sejumlah fitur baru yang secara otomatis meningkatkan kinerja bagi para pengguna bisnis. Tentu saja hal tersebut juga berlaku bagi individu.
Tablet ini memang dirancang khusus untuk keperluan bisnis seperti pendidikan, kesehatan, pemerintah, logistik dan ritel, dimana pekerjaan mengharuskan sang pengguna untuk selalu jauh dari meja kantor. Didukung dengan OS Windows terbaru, Windows 8 dari Microsoft, tablet yang satu ini bisa memberikan efektivitas dan fleksibilitas dalam menciptakan, mengedit serta meninjau konten yang ada pada satu perangkat.

Tablet kuat dari GIGABYTE ini juga dilengkapi dengan prosesor Dual Core dari Intel, dengan kapasitas penyimpanan yang dapat disesuaikan, layar yang besar (ukuran 10") dan berbagai jenis port lainnya. Tablet PC S1082 bisa digunakan juga sebagai pusat multimedia mobile dengan kinerja yang lebih baik dari tablet pada umumnya, serta mobilitas yang jauh lebih mantap dibandingkan laptop.
Selain itu, PC GIGABYTE S1082 juga dilengkapi dengan sejumlah port I/O layaknya laptop standard (termasuk di antaranya sebuah SD Card Reader, 2 buah USB 2.0, SIM Card slot, LAN, 2 audio port HDMI dan D-sub). Seakan belum puas dengan kelengkapan tersebut, GIGABYTE juga meningkatkan performa tablet tersebut dengan menghadirkan sebuah slot untuk SIM Card slot (3,5G) di luar dukungan Wi-Fi. Sebagai hasilnya, sebuah tablet mobile yang sesungguhnya dan dapat digunakan setiap waktu.

Lalu untuk kenyamanan menggunakan tablet ini, GIGABYTE juga menyediakan dua pilihan upgrade. Pertama, ada keyboard kit yang bisa merubah S1082 menjadi sebuah notebook atau docking station dengan DVD drive yang bisa merubah S1082 menjadi sebuah pusat multimedia yang bisa digunakan dimana saja. Harganya yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari angka US$599 sampai dengan US$699, tergantung pada spesifikasi dan unit yang kalian pilih.
Merasa berminat dengan tablet keren ini? ^__^
- See more at: http://blogger-copast.blogspot.com/2013/04/cara-memasang-komentar-facebook-di-blogg.html#sthash.C9jgTw9J.dpuf

1 komentar:

Next Prev
▲Top▲