Fitur Team Deathmatch Batal Masuk ke Diablo III

| Kamis, 03 Januari 2013
Fitur Team Deathmatch Batal Masuk ke Diablo III
Blizzard telah mengambil keputusan untuk membuang fitur Team Deathmatch yang awalnya direncanakan akan dimasukkan ke dalam Diablo III. "Ketika sedang dalam tahap mengembangkan mode ini, mengujinya dan memperlihatkannya ke developer lain yang ada di perusahaan ini, ternyata fitur tersebut berbeda dari harapan kami untuk menciptakan sebuah pengalaman bermain berkualitas tinggi khas Blizzard," tulis design chief Diablo III, Jay Wilson.
Menurut Wilson, alasan kenapa mereka memutuskan untuk membuang fitur tersebut adalah karena kurangnya arti dari fitur tersebut. "Hanya bertarung satu sama lain tanpa adanya tujuan ataupun pilihan tertentu akan membuat fitur ini cepat ditinggalkan oleh pemain," katanya. "Kami telah mengajak banyak sekali orang untuk mencoba fitur Team Deathmatch dan memang ada beberapa yang merasa kalau fitur ini menarik, tapi mayoritas yang mencoba game ini merasa kalau itu bukanlah apa yang ingin mereka lakukan selama berjam-jam. Tanpa adanya tujuan yang bervariasi ataupun hadiah yang luar biasa, hanya sedikit yang mengatakan kalau mereka akan menghabiskan banyak waktu di fitur tersebut."

Masalah lain yang juga ikut menjadi faktor penentu fitur tersebut dibatalkan adalah masalah keseimbangan kelas. "Tentu saja, kami telah mendapatkan banyak sekali keuntungan dari pengembangan Team Deathmatch, terutama dalam hal kontrol dan penyesuaian model bertarung," lanjut Wilson. "Tapi pada titik ini, kami tak yakin kalau pengalaman ini adalah apa yang kita butuhkan untuk mengirimkan, sehingga untuk sekarang kami akan menahannya dulu untuk sekarang dan mencoba menjajaki pilihan lain."
Kabar ini sudah pasti akan membuat kecewa seluruh fans berat Diablo III, tapi Wilson menegaskan bahwa fitur duel ini pasti akan ditambahkan ke dalam game tersebut dalam waktu dekat (merupakan bagian dari patch terbarunya, patch 1.0.7. Untuk sekarang, tim pengembang game ini sudah mulai kembali lagi ke tugas awalnya, yakni mendesain pengganti baru untuk Team Deathmatch dan mencoba mencari konsep yang dirasa cocok untuk Diablo III. Nah, kabar baiknya adalah tak peduli seperti apa fiturnya nanti, fitur ini bisa kalian dapatkan secara gratis.

Wilson kemudian menambahkan, "Team Deathmatch telah menyediakan pondasi yang kami butuhkan dan juga telah melayani kami dengan baik. Bahkan fitur ini mungkin bisa dimasukkan lagi ke dalam game tersebut dalam bentuk yang berbeda. Tapi untuk sekarang, kami akan melihat mode-mode baru yang bisa dimainkan secara seimbang dan adil sesuai dengan kelas karakter yang ada, lebih fokus pada sebuah tujuan tertentu ketimbang hanya mencoba mengalahkan pemain lain dan apabila memungkinkan, sekaligus mengintegrasikan elemen PvE dan hadiah-hadiah ke dalamnya."
Kira-kira fitur seperti apakah yang akan ditambahkan oleh tim Blizzard nanti? Sangat menarik untuk ditunggu…

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev
▲Top▲